Bila anda hendak naik kapal dari pelabuhan Bakauheni, sebelum pintu masuk parkir kendaraan, anda akan melihat sebuah plang persegi panjang berwarna kuning bertuliskan JALUR EVAKUASI REM BLONG!.
Ternyata, papan peringatan ini dibuat karena terlalu banyaknya kendaraan yang mengalami rem blong pada saat hendak masuk ke pelataran parkir pelabuhan, sehingga pihak ASDP Bakauheni berinisiatif membuatkan jalur evakuasi bila sewaktu-waktu ada kendaraan yang mengalami rem blong lagi, dengan mengalihkan kendaraan keluar dari jalur masuk pintu parkir, dengan struktur jalan tanah yang menanjak yang kini ditumbuhi rumput-rumputan liar.