Berendam air panas sepertinya adalah pilihan yang paling tepat untuk menghilangkan rasa penat dan lelah setelah menikmati keindahan Kawah Galunggung. Saya memilih pemandian air panas Cipanas yang terletak dekat dengan pintu gerbang Taman Wisata Kawah Galunggung.
Sambutan pertama yang saya terima adalah “SELAMAT DATANG TAMAN PARKIR OBJEK WISATA CIPANAS GALUNGGUNG RETRIBUSI DINAS PENDAPATAN DAERAH (DISHUB) KAB. TASIK MALAYA” yang terlihat di plang depan tempat parkir pemandian ini. Rupanya pemda setempat memang sangat peduli dengan kenyamanan pengunjung pemandian ini, sehingga memfasilitasi pemandian ini dengan taman parkir yang luas dan juga tempat bermain anak-anak.